
Pemilik bisnis harus memperkenalkan produk atau brand kepada masyarakat luas sehingga penjualan semakin meningkat. Jasa Desain Grafis akan membantu Anda untuk menciptakan persepsi kepada masyarakat luas berkaitan dengan brand perusahaan.
Desain Grafis Adalah
Desain grafis merupakan komunikasi visual yang memanfaatkan gambar beserta tulisan dengan tujuan menciptakan persepsi kepada pembaca. Pebisnis banyak menggunakan desain grafis untuk memperkenalkan produk-produknya.
Sedangkan jasa desain grafis adalah orang atau badan yang menawarkan jasa untuk menciptakan komunikasi visual. Komunikasi visual bisa dalam bentuk gambar maupun tulisan baik itu secara digital maupun fisik berdasarkan permintaan. Pesatnya perkembangan teknologi turut mempengaruhi meningkatnya permintaan.
Manfaat Jasa Desain
Jasa desain bisa meningkatkan pemasaran, namun ada manfaat lain yang bisa Anda rasakan, antara lain:
Membangun Brand Identity
Kesan pertama yang akan didapatkan oleh konsumen bisa melalui desain logo. Bisnis Anda akan mendapatkan penilaian apakah profesional dan berkualitas ketika melihat dari logo. Selain itu, ada beberapa hal yang akan mendukung terciptanya Brand Identity, antara lain:
- Ilustrasi
- Poster
- Brosur
- Website
- Sosial Media
Meningkatkan Pemasaran
Alasan utama mengapa pemilik bisnis yang menggunakan penyedia jasa ini adalah untuk meningkatkan penjualan. Melalui desain grafis, Anda bisa mengubah konsumen menjadi pembeli.
Media Informasi
Manfaat dasar dari desain grafis merupakan media informasi dan edukasi. Melalui desain grafis ini, penyampaian informasi dipandang lebih efektif karena bisa menarik perhatian konsumen melalui visual.
Terkadang, sebuah gambar bisa memberikan kesan yang lebih baik jika dibandingkan dengan tulisan. Informasi visual bisa menyampaikan informasi yang tidak bisa diekspresikan hanya dengan tulisan.
Meningkatkan Kepercayaan Konsumen
Desain yang termasuk dalam kategori baik, yaitu yang bisa menciptakan kepercayaan konsumen terhadap sebuah brand. Mendapatkan kepercayaan merupakan hal penting untuk perkembangan bisnis Anda.
6 Jenis Desain Grafis yang Banyak Disediakan
Berikut ini beberapa jenis desain grafis berdasarkan tujuannya, antara lain:
Desain Grafis Periklanan
Jenis desain ini cocok untuk Anda yang ingin memasarkan produk. Desain iklan bisa dalam bentuk brosur, poster maupun banner. Sedangkan jenisnya dibagi lagi menjadi 2, yakni desain fisik dan digital. Untuk jenis digital, Anda bisa menggunakan sosial media, banner, image for website dan infographic.
Identifikasi Visual
Secara tidak langsung, melalui logo dan tipografi akan menggambarkan wajah dari brand itu sendiri. Sehingga, penting bagi pemilik bisnis untuk membuat desain yang bisa mencerminkan personality, expression, tone, and voice.
Desain ini penting karena akan terpampang pada seluruh produk, sehingga juga berfungsi sebagai wajah brand. Salah satu contoh yang paling sering Anda temui yaitu pada desain kalender perusahaan.
Desain Grafis UI
Semakin pesatnya perkembangan teknologi, maka konsumen lebih banyak menghabiskan banyak waktu menggunakan ponsel. Sehingga pemilik bisnis perlu mencari cara bagaimana mendapatkan momen ini. Salah satu cara paling ampuh adalah menggunakan aplikasi maupun website.
Packaging
Jika melihat pada desain packaging ini memiliki sedikit perbedaan karena memiliki bentuk fisik. Sehingga membutuhkan kemampuan serta pemahaman di bidang percetakan. Oleh karena itu, perlu untuk menciptakan desain packaging yang menarik.
Publikasi
Pada dasarnya, tujuan dari desain grafis adalah sebagai media informasi serta edukasi. Namun, saat ini bentuk cetak saja tidak cukup, melainkan harus memiliki bentuk digital sehingga bisa meningkat.
Ilustrasi
Pemilik bisnis perlu memanfaatkan ilustrasi sebagai alat untuk menggambarkan situasi konsumen pada saat menggunakan produk. Ilustrasi ini memiliki tujuan untuk memberikan kesan yang menyenangkan.
Jasa desain grafis menjadi penting bagi perusahaan. Sebab, bisa membantu memperkenalkan brand dengan baik.
Untuk kamu yang sedang mencari jasa desain grafis yang professional bisa menggunakan jasa First Page. Sesuai dengan namanya First Page adalah Creative Agency yang akan membantu anda mengenai desain logo, website design, manajemen media sosial, desain grafis dan teknik pemasaran digital.
Jika Anda tertarik untuk bekerja sama atau ingin informasi lebih lanjut, silakan kunjungi website resmi mereka di firstpage.id